Perkelahian Berujung Maut Di Banjarmasin, Tiga Remaja Tewas Mengenaskan

KomenNews.com, Banjarmasin - Seorang Pemuda dan dua orang teman, tewas mengenaskan dalam perkelahian maut yang terjadi di Jalan Bawang Merah raya Depan SMPN 35 Sungai Andai Banjarmasin Utara, pada hari Minggu dini hari 29 Juni 2025.

Menurut keterangan Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Cucun Kurniadi melalui Kasat Reskrim AKP Eru Alsepa mengatakan, akibat perkelahian tersebut, dua orang meninggal ditempat dan satu orang lainnya meninggal dirumah sakit.

Ketiga orang pemuda yang meninggal tersebut adalah Fadil (18), Reno (17) dan Rizaldi (22), ketiganya meninggal dengan sejumlah luka di sekujur tubuhnya

" Pelaku utamanya Berinisial SL dan sudah kita amankan, dan sementara ini masih dalam proses pemeriksaan, guna mendalami kemungkinan adanya keterlibatan pihak lain, termasuk mencari Sajam jenis parang yang digunakan pelaku " ujarnya

Diperjelas olehnya, Perkelahian tersebut diduga bermasalah dari pesta minuman keras, yang dilakukan pelaku dan ketiga korban, dimana dua diantara ketiga korban adalah kakak beradik yakni Rizaldi dan Reno

" Kasus ini masih kita dalami, untuk mengetahui motif dari perkelahian tersebut, Anggota kita masih dilapangan untuk mengumpulkan keterangan saksi dan bukti " katanya

Hingga berita ini diturunkan, pihak Kepolisian, memperketat patroli pengamanan di kawasan sungai Andai tersebut.

(Roy)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama